5 Kesalahan Dalam Perawatan Kulit Wajah

Kesalahan dalam hal melakukan perawatan wajah akan sangat berdampak negatif terhadap kesehatan kulit wajah Anda. Bahkan wajah Anda akan mengalami penuaan dini jika Anda terus melakukan kebiasaan-kebiasaan buruk dalam perawatan wajah.Bagaimana cara terbaik untuk merawat kulit wajah? Banyak wanita dan pria yang menggunakan berbagai produk kulit. Tentu saja ada beberapa aturan sederhana tentang ini, namun perlu Anda Ketahui beberapa kesalahan perawatan kulit wajah yang mungkin Anda lakukan setiap hari. Mungkin hal Ini lebih dipicu kurangnya pengetahuan atau informasi yang salah. Berikut ini penjelasan tentang kesalahan dalam perwatan kulit wajah yang biasa anda lakukan sehari-hari:

 5 Kesalahan Dalam Perawatan Kulit Wajah

1. Kebiasaan membasuh wajah
Saat wajah Anda sudah terasa lengket, kotor dan kepanasan, mencuci muka bisa jadi cara yang ampuh untuk menyegarkan kembali kulit wajah Anda. Namun, berhati-hatilah jika Anda terlalu sering mencuci muka. Pada saat mencuci muka, biasanya Anda juga akan menggosok-gosok kulit wajah. Tekanan yang terlalu keras atau sabun muka dengan kandungan yang terlalu keras dan tekstur yang kasar akan membuat kulit wajah Anda akan menjadi kemerahan dan kering. Air juga merupakan salah satu hal yang bisa membuat kulit menjadi kering.

2. Tidak Memakai Pelembab Ber-SPF atau Tabir Surya
Tahukah Anda faktor utama penyebab penuaan dini? Faktor utamanya adalah Radiasi sinar matahari atau sinar UVA. Agar kulit wajah Anda bisa terhindar dari kerusakan yang diakibatkan oleh sinar matahari atau sinar UVA, Anda perlu juga menggunakan pelembab atau tabir surya dengan SPF minimal 30. Jika Anda ingin perlindungan lebih maksimal? maka pilihlah produk-produk yang mengandung Helioplex, avobenzone, Mexoryl, zinc oxide atau titanium dioxide.

3. Produk mahal
Ini tidak benar. Tidak ada alasan Anda untuk menggunakan produk-produk perawatan kulit wajah yang berbagai macam karena produk prawatan kulit tersebut mahal. Carilah bahan-bahan alami atau carilah produk yang memang benar-benar dibutuhkan untuk kulit wajah Anda. Misalnya, kulit manusia akan selalu haus akan vitamin C, jadi belilah produk yang mengandung vitamin C. Konsumsilah makan-makanan alami yang kaya akan vitamin C. Ini akan jauh lebih baik dari pada menggunakan produk perwatan kulit lainya. 

4. Formulasi produk
Jika Anda memilih pelembab pilihlah pelembab yang sudah diformulasikan dengan baik, maka Anda tidak perlu menggunakan produk khusus atau serum khusus untuk krim mata, krim malam, krim siang, dan sebagainya. Pilihlah produk pelembab yang sudah diformulasikan untuk beberapa fungsi sekaligus itu akan jauh lebih baik untuk kulit dan membuat kulit Anda tidak terlalu bergantung pada satu merek saja.

5. Kulit sensitif
Ada yang beranggapan bahwa dengan cara eksfoliasi atau pengelupasan kulit merupakan cara terbaik untuk menjaga kulit tetap sehat dan tampak lebih cerah. Memang, kulit yang sensitif mudah sekali untuk terkelupas dan pada akhirnya membuat kulit Anda menjadi iritasi. Banyak produk pelembab di yang sudah diformulasikan dengan baik yaitu dalam bentuk vitamin A atau AHA. Ini akan jauh lebih baik jika dibandingkan dengan menggunakan produk-produk berbahan kimia berat untuk menyembuhkan kulit sensitif Anda yang mudah terkelupas.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »