12 Manfaat Teh Hijau Bagi Kesehatan

Anda tentunya sudah mengenal minuman yang satu ini. Minuman yang banyak Anda jumpai serta mungkin Anda sering mengkonsumsinya baik untuk menemani pagi hari Anda ataupun menyuguhkan teh yang ditambahhkan es batu sebagai pelepas dahaga di siang hari. Akan tetapi taukah Anda jenis teh yang Anda konsumsi tersebut? Ternyata teh mempunyai varian yang terhitung banyak seperti teh hitam dan hijau. Artikel kali ini akan membahas tentang Manfaat Teh Hijau Bagi Kesehatan.
Berikut beberapa manfaat teh hijau:

Manfaat Teh Hijau Bagi Kesehatan

1. Mempunyai Kulit Yang Sehat
Antioksidan yang terkandung didalam teh hijau ternyata mempunyai fungsi untuk menjaga kulit Anda dari paparan sinar matahari serta dapat mempercantik kulit Anda bila dikonsumsi secara rutin. Tidak hanya itu teh hijau pun mampu mencegah kanker serta dapat memperlambat penuaan sehingga Anda akan terhindar dari keriput.

2. Terhindar dari Kebotakan
Anda tentunya tidak ingin mengalami masalah yang satu ini bukan? Karena bila Anda mengalami kebotakan tentunya akan mengurangi kecantikan rambut Anda. Dengan menilai hal tersebut ternyata teh hijau mempunyai kandungan zat yang dapat menguatkan akar rambut Anda agar tidak mudah mengalami kerontokkan.

3. Terbebas dari Jerawat
Wajah yang berjerawat tentunya mengurangi penampilan Anda sehingga membuat Anda menjadi bingung dan ingin segera menghilangkan jerawat tersebut. Bila Anda mengkonsumsi teh hijau secara rutin maka jerawat akan jauh dari wajah Anda.

4. Minuman Pelangsing
Sudah bukan rahasia bila teh hijau merupakan minuman alami yang dapat menurunkan berat badan serta dapat menjaga bodi tubuh agar selalu proposional.

5. Terhindar dari Diabetes
Teh hijau dapat menetralkan kadar gula didalam darah Anda sehingga sangat dianjurkan para penderita diabetes untuk mengkonsumsi teh hijau secara rutin.

6. Mencegah Kanker
Tingginya antioksidan didalam teh hijau ternyata dapat mencegah timbulnya penyakit kanker serta memperlambat tumbuhnya sel-sel kanker didalam tubuh.

7. Mencegah Terjadinya Penyakit Jantung
Karena kandungan teh hijau yang dapat menurunkan kolestrol jahat didalam tubuh maka akan terhindar dari penyakit jantung yang sering disebabkan karena naiknya kadar kolestrol.

8. Dapat meningkatkan imunitas
Dengan kandungan antioksidan yang tinggi maka tidak salah bila teh hijau dapat menangkal berbagai radikal bebas yang berasal dari polusi udara ataupun makanan. Sehingga tubuh Anda akan tetap bugar walaupun mengalami pergantian musim yang ekstrem sekalipun.

9. Memperkuat Tulang
Teh hijau dapat memadatkan tulang Anda sehingga Anda akan terhindar dari resiko osteoporosis. Teh hijau pun sering dijadikan sebagai pengobatan herbal.

10. Dapat mengontrol Kadar Kolestrol
Bila Anda mempunyai kolestrol yang tinggi maka konsumsi teh hijau agar kolestrol Anda menjadi lebih terkontrol.

11.  Terhindar dari Alzheimer
Alzheimer adalah sejenis penyakit dimana menyerang otak serta dapat berpengaruh buruk pada daya ingat penderita. Bila Anda menginginkan daya ingat yang selalu baik konsumsi teh hijau secara rutin.

12. Menghilangkan Setres
Taukah Anda bahwa teh hijau dapat bermanfaat untuk menghilangkan rasa lelah bahkan rasa setres sekalipun. Senyawa L-thanine adalah senyawa yang dapat menghilangkan ras stress tersebut.

Nah, setelah membaca artikel ini mungkin mulai saat ini Anda dapat mulai mengkonsumsi teh hijau secara rutin karena manfaatnya sangat banyak bagi kesehatan tubuh Anda. Namun perlu Anda ketahui jangan pernah mengkonsumsi teh hijau pada pagi hari pada saat sebelum makan ataupun sesudah makan. Jangan pula meminum teh hijau pada malam hari sebelum tidur karena akan mengganggu waktu tidur Anda karena meningkatkan stress.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »